Tips Mudah Bermain Piano




Bermain piano tidak hanya sekedar memencet tuts-tuts yang ada. Menghasilkan nada-nada berirama, tapi kita dituntut untuk lebih dari sekedar itu. Memainkan alat musik ini disinyalir mampu merangsang kecerdasan seseorang karena main piano membutuhkan konsentrasi, daya tangkap cepat, dan kepekaan. Lantas apa yang harus dikuasai sebelum bermain piano?.
Kita coba kupas tips mudah bermain piano seperti berikut :

Teknik Dasar Bermain Piano

- Fingering
Mencangkup posisi dan bentuk jari serta tangan yang benar. Lengan dan pundak harus senantiasa dalam posisi rileks. Teknik ini mengajarkan jari-jari anda agar berada dalam posisi yang sempurna saat berlaga diatas tuts-tuts piano. Latihan dasar fingering meliputi latihan tangga nada dan cadence.
-Reading
Bertujuan untuk mampu membaca partitur not balok atau kombo partitur dengan benar. Dengan penguasaan teknik ini, seseorang akan mampu membaca tanda-tanda dengan benar sehingga main piano akan terasa lebih mudah.
-Rhytm
Tujuannya adalah untuk mampu memahami ketukan,pola rhytm, dan tempo yang benar.
-Touching
Tujuannya agar seseorang mampu menghadirkan sebuah nada yang keluar dari hati. Ada nada-nada yang harus dimainkan dengan kerasa atau lembut, tekanan sambung menyambung atau putus-putus, cepat atau lambat dan lain-lain.
-Soul
Bertujuan untuk menghadirkan jiwa, memberi "nyawa" pada permainan seseorang yang dimanifestasikan dalam pemahaman rhytm dan tempo.
-Harmoni
Latihan ini bertujuan agar permainan piano lebih kaya dengan cara pengembangan pola chords dan suara dalam sebuah lagu. Dengan penguasaan harmonisasi yang baik, seorang pemain piano dapat membuat suatu aransemen musik yang indah.


Posisi Bermain Piano yang Benar
Dalam bermain piano, posisi duduk harus rileks dan tegak. Jangan membungkukkan badan Anda. Posisi lengan sejajar dengan tuts piano. Posisi lengan yang salah dapat mengakibatkan bentuk posisi jari tidak benar.

Bagaimana bentuk jari Anda saat bermain piano? Bentuk jari tangan harus bulat melengkung, tidak dalam posisi tidur. Jika posisi jari tangan anda salah, maka jari tidak akan leluasa menari diatas tuts dan tentu saja kualitas nada yang dihasilkan tidak akan maksimal. Anda juga harus tepat dalam menekan tuts piano. Pada saat salah satu jari anda menekan tuts, jari yang lain tetap rileks dan dalam bentuk semula.



"Selamat mencoba tips ini, semoga membantu"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar